Mahasiswa Prodi PIPS UIN Malang, Raih Medali Emas di Taekwondo KONI Nasional 2024

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Mahasiswi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. Zahrotul Ani Maulidiyah, Mahasiswi Berprestasi dari Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial UIN Maliki Malang, berhasil meraih juara pertama pada ajang Taekwondo KONI Nasional pada 16 November 2024 yang digelar di Jakarta.

Kompetisi yang berlangsung pada 14-17 November 2024 yang diikuti oleh ratusan atlet dari seluruh Indonesia. Zahrotul Ani menunjukkan performa luar biasa sejak babak penyisihan hingga final. Dengan teknik yang memukau dan strategi yang matang, ia berhasil mengalahkan lawan-lawannya. Perolehan juara ini bukan sekali ini saja ia dapatkan, namun ia sudah beberapa kali menjadi juara di event-event sebelumnya.

Zahrotul Ani mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian ini. “Kemenangan ini bukan hanya untuk saya, tetapi juga untuk keluarga, kampus, teman-teman UKM Taekwondo dan pelatih yang telah memberikan dukungan luar biasa. Saya berharap ini menjadi motivasi bagi generasi muda untuk terus berprestasi”. Ujarnya.

Prestasi ini juga disambut hangat oleh Ibu Dr. Alfiana Yuli Efiyanti, M.A Selaku Kepala Prodi PIPS UIN Malang, Beliau memberikan apresiasi tinggi atas pencapaian Zahrotul Ani. ” Ini adalah bukti bahwa mahasiswa UIN Malang tidak hanya unggul dalam bidang akademik tetapi juga di bidang non akademik. Kami warga PIPS sangat bersyukur dan bangga atas capaian ini “. ungkapnya.

Zahrotul Ani berharap prestasinya dapat menginspirasi mahasiswa lain untuk terus berprestasi di berbagai bidang. Ke depannya, ia juga berkeinginan dan bertekad untuk mewakili Indonesia di ajang internasional dan mengharumkan nama bangsa di pentas dunia.

Dengan kemenangan ini, Zahrotul Ani telah menorehkan sejarah baru bagi UIN Malang sekaligus membawa semangat baru bagi para generasi muda untuk terus mengukir prestasi di tingkat nasional maupun internasional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *