Pengabdian kali ini Prodi PIPS menggelar pelatihan dan pendampingan penulisan karya tulis bagi Guru MA. Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan mutu para guru dengan melakukan penulisan karya ilmiah berupa jurnal. Guru dituntut untuk dapat mengembangkan kompetensinya salah satunya dengan meningkatkan keterampilan dalam membuat karya tulis ilmiah.
Acara ini dilakukan di MA Ahmad Yani Jabung Kabupaten Malang. Kegiatan dilaksanakan dalam dua hari 14-15 Juni 2022. Hari Pertama dilaksanakan secara offline yang dimulai pada pukul 07.30-15.00 WIB. Kegiatan pengabdian dimulai dengan pembukaan Kegiatan dihadiri oleh Kepala Sekolah MA Ahmad Yani Jabung, Guru MA Ahmad Yani Jabung serta tim pengabdian dari Jurusan Pendidikan IPS FITK UIN Malang.
Pembukaan dimulai dengan sambutan dari Kepala Sekolah MA Jabung, Bapak M.Nur Badar dan acara dibuka dengan Studium General “Urgensi Penulisan Karya Ilmiah bagi Guru Prodi Pendidikan IPS yang dipaparkan oleh Ketua Prodi Pendidikan IPS, Ibu Dr.Alfiana Yuli Efiyanti, M.A.
Acara dilanjutkan dengan pengisian materi yang dibedakan menjadi 2 tema. Yakni tema yang pertama adalah mengenai Penelitian Tindakan Kelas yang diisi oleh Ibu Dr. Ni’Matuz Zuhroh, M.Si. Sementara untuk materi Teknik Penulisan Karya Ilmiah dipaparkan oleh Ibu Dr. Umi Julaihah, M.Si.
Setelah acara pemaparan materi dilanjutkan ishoma dan Penugasan serta Pendampingan Penulisan Karya Ilmiah. Pada kegiatan ini, peserta dibagi menjadi beberapa kelompok, masing-masing kelompok didampingi oleh 2 orang dosen. Peserta diberikan tugas untuk membuat outline jurnal yang akan direview oleh tim pengabdian di hari selanjutnya
Acara hari kedua pada tanggal 15 Juni 2022 merupakan pendampingan dan review hasil tugas guru MA Ahmad Yani. Kegiatan pendampingan karya tulis ilmiah pada hari kedua dilaksanakan secara online.
Kegiatan ini berjalan dengan sangat lancar, para guru MA Ahmad Yani Jabung menunjukkan antuasiasnya selama mengikuti pelatihan dan pendampingan karya tulis ilmiah. Acara ditutup oleh Dr. Alfiana Yuli Efyanti, M.A dengan pemberian sertifikat pelatihan dan Cindera Mata